Pengertian Senam Aerobik, Gerakan, dan Jenisnya
Pengertian Senam Aerobik, Gerakan, dan
Jenisnya - Senam aerobik merupakan salah satu jenis
senam yang banyak digemari oleh masyarakat. Aerobik berasal dari kata “aero”
yang artinya oksigen. Jadi senam aerobik diartikan sebagai senam yang
menggunakan oksigen.
Gerakan-gerakan dalam senam aerobik bertujuan
untuk meningkatkan oksigen yang masuk ke dalam tubuh. Oksigen berperan penting
dalam proses pembakaran maupun proses metabolisme di dalam tubuh. Senam aerobik
merupakan senam untuk meningkatkan kesegaran jasmani bukan senam untuk perlombaan
atau prestasi. Aerobik juga termasuk olahraga preventif yang dapat dilakukan
secara massal.
Jenis jenis senam aerobik
Senam aerobik memanfaatkan irama musik. Irama
musik ini berfungsi sebagai panduan gerakan senam, pemberi motivasi dan
semangat kepada peserta senam.
Berdasarkan jenis musik pengiringnya dan alat
yang digunakan senam aerobik dibedakan menjadi :
a.
High impact aerobics, yaitu senam
aerobik yang dilakukan dengan aliran gerakan keras
b.
Low impact aerobics, yaitu senam
aerobik yang dilakukan dengan aliran gerakan ringan
c.
Discorobic, yaitu senam aerobik
yang dilakukan dengan kombinasi antara gerakan-gerakan aerobik aliran keras dan
gerakan-gerakan aerobik aliran ringan
d.
Rockrobic, pengertian senam aerobik
jenis ini yaitu senam aerobik yang dilakukan dengan kombinasi gerakan-gerakan
aerobik ringan dan gerakan rock n roll
e.
Aerobic sport yaitu senam aerobik
yang dilakukan dengan kombinasi gerakan-gerakan keras dan gerakan ringan serta
gerakan-gerakan kelenturan
f.
Aerobic dance yaitu senam aerobik
yang dilakukan dengan kombinasi bentuk tarian yang indah.
g.
Aerobik dengan menggunakan alat
yaitu senam aerobik yang dilakukan dengan menggunakan peralatan, seperti
bangku, kursi, tongkat, tali, pita, maupun bola. Penggunaan alat ini sebagai
upaya untuk menambah variasi, intensitas, dan volume latihan.
Persiapan senam aerobik
Senam aerobik memerlukan beberapa persiapan,
seperti :
a.
Pakaian yang digunakan untuk
melakukan senam aerobik sebaiknya terbuat dari bahan yang mampu menyerap
keringat dan panas dari dalam tubuh , tidak ketat. Sebaiknya menggunakan
pakaian senam
b.
Bagi kaum wanita disarankan untuk
memakai sport bra atau BH olahraga yang sengaja didesain khusus untuk aktivitas
olahraga sehingga akan merasa lebih tenang dan nyaman ketika berolahraga.
c.
Sesuaikan sepatu olahraga dengan
jenis olahraga yang akan dilakukan. Untuk melakukan senam sebaiknya gunakan
jogging shoes atau sepatu tipe running yang menggunakan alas kaki tebal dan
memberi kenyamanan juga melindungi tulang kaki dari cedera
d.
Bagi kaum wanita dapat menggunakan
hand decker atau wrist band yang berguna untuk mempercantik penampilan.
e.
Membawa handuk dan air minum
secukupnya sebelum berangkat senam aerobik
f.
.Mempersiapkan CD yang berisi lagu
untuk mengiringi senam.
Gerakan Senam Aerobik
Senam aerobik terdiri dari gerakan pemanasan,
gerakan inti dan gerakan pelemasan atau gerakan pendinginan. Gerakan senam
aerobik sangat bervariasi . kombinasi dari semua gerakan di dalam senam aerobik
harus melibatkan semua anggota tubuh untuk aktif bergerak.
Secara umum tahap-tahap melakukan senam
aerobik sebagai berikut :
a.
Gerakan pemanasan selama 4 menit.
b.
Gerakan inti selama 7 menit.
c.
Gerakan pendinginan atau gerakan
pelemasan selama 4 menit.
Berikut penjelasan gerakan-gerakan dalam senam
aerobik :
a. Gerakan pemanasan
Gerakan pemanasan (warming up) merupakan
gerakan untuk mempersiapkan emosional, fisik dan psikis untuk melakukan senam
aerobik.
Gerakan pemanasan ini bertujuan untuk
menaikkan denyut jantung secara bertahap, mempersiapkan persendian dan otot-otot,
meningkatkan suhu tubuh, meningkatkan sirkulasi udara dan cairan di dalam
tubuh, dan mempersiapkan diri secara emosional dan psikis untuk mengikuti senam
aerobik.
Gerakan pemanasan terdiri dari beberapa macam
gerakan, yaitu :
1.
Jalan di tempat
2.
Putar tangan
3.
Buka tangan dan tengok kepala
4.
Tolak pinggang
5.
Pundak maju mundur
6.
Tangan buka teprok
7.
Tangan serong
8.
Zig zag teprok
9.
Langkah maju mundur
10.
Tangan tarik tonjok
11.
Tendang kaki
12.
Teprok bawah kaki
13.
Tangan “S”
14.
Kuda-kuda teprok
b. Gerakan inti
Gerakan inti senam aerobik merupakan gerakan
aktif yang mengikuti alur tertentu. Gerakan inti bertujuan untuk melatih
koordinasi gerak anggota tubuh dan melatih kekuatan otot-otot tubuh.
Gerakan inti terdiri dari beberapa macam
gerakan, yaitu :
1.
Kincir tangan
2.
Yes
3.
Dorong tangan putar
4.
Poco-poco
5.
Tangan lincah
6.
Teprok dada
7.
Jin salam
8.
Buka tangan
9.
Loncat sikut tangan lincah
10.
Serong kaki ceria “HAH”
11.
Tonjok atas bawah
12.
Loncat sikut
13.
Loncat teprok
14.
Tonjok atas bawah
15.
loncat gulung tangan
16.
kuda-kuda teprok
c. Gerakan pendinginan atau gerakan pelemasan
Gerakan pendinginan dilakukan secara bertahap
mulai dari gerakan dengan intensitas tinggi hingga gerakan dengan intensitas
rendah.
Gerakan pendinginan terdiri dari beberapa
macam gerakan, yaitu :
a.
Tangan melambai kiri-kanan
b.
Kepala
c.
Dayung tangan, tahan kaki kiri
d.
Dayung tangan, tahan kaki kanan
e.
Tangan melambai kanan-kiri
f.
Tangan tarik
g.
Kipas tangan kiri-kanan
h.
Gerakan kaki
i.
Dayung kanan-kiri
j.
Peregangan telapak kaki
k.
Renggut tangan
l.
Atur pernafasan.
Hal-hal yang harus diingat ketika melakukan
gerakan senam aerobik :
1.
Aerobik merupakan sistem latihan
fisik yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi pemasukan oksigen di dalam
tubuh.
2.
Pemasukan oksigen ke dalam tubuh
ditentukan oleh kapasitas maksimum paru-paru
3.
Otot dilatih melebihi beban normal
otot, agar otot menjadi lebih kuat
4.
Setelah selesai melakukan senam
aerobik dan melakukan peregangan dapat memperlancar sirkulasi
darah menuju jantung dan meningkatkan kelenturan tubuh.
Demikianlah sekilas tentang pengertian senam
aerobik, gerakan dan jenisnya. Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda dan
kita semua karena sudah Waktunya Anda Tahu.
Posting Komentar untuk "Pengertian Senam Aerobik, Gerakan, dan Jenisnya"
Posting Komentar